3 Ondoafi Besar Nyatakan Sikap Dukung Yanni – Jemmi di Pilkada Sarmi

Deputi Peradilan Adat Kabupaten Sarmi Yeheskel Jemjeman, saat memberikan keterangan perss.

Sarmi,Teraspapua.com – Maju Pemilihan kepala daerah di Kabupaten Sarmi, Paslon nomor urut 02 Yanni. SH. MH. M.Sos – Jemmi Esau Maban, terus mendapat dukungan dari berbagai pihak.

Tidak main – main kali ini pasangan Yanni – Jemmi yang mengusung tagline Sarmi Ajib (Amanah Jujur Adil Integritas Bersama) mendapat dukungan dari tiga suku yang ada di Sarmi timur yakni Manirem, Rumbuwai dan Sobey.

Deputi Peradilan Adat Kabupaten Sarmi Yeheskel Jemjeman mengatakan, saya atas nama para Ondoafi suku besar di wilayah Sarmi timur menyatakan sikap untuk memilih Mathius D Fakhiri – Aryoko Rumaropen sebagai gubernur Papua dan Yanni – Jemi sebagai Bupati Kabupaten Sarmi.

“Para Ondoafi besar dari tiga suku yang  mendiami wilayah timur Sarmi, masing – masing Manirem, Bumbuai dan Sobey, kami siap menangkan Yanni – Jimmi,” terangnya Jemjeman di Sarmi, Kamis (3/10/2024).

Dijelaskan Jemjeman, alasan pihaknya mendukung Yanni sebagai Bupati Sarmi, karena selama 22 tahun Kabupaten Sarmi tidak berubah.

“Kami mau Sarmi ini harus berubah dan maju seperti Kabupaten lain, sehingga sesuai dengan komitmen kami dan kami Yakin di tanggan seorang Ibu, Sarmi ini akan lebih baik,” terangnya.

Dirinya menegaskan, kalau kami memilih anak orang Sarmi, sudah sangat meragukan kami karena 22 tahun ini Sarmi hanya tinggal jalan di tempat.

“Kami mau ada warna lain, dan harus ada perubahan untuk Kabupaten Sarmi, Yanni – Jimmi solusinya,” pungkas Jemjeman.