Polisi Tangani Kasus Penemuan Mayat Tanpa Identitas

Jayapura, Teraspapua.com –  Sesosok mayat laki-laki tanpa identitas dengan posisi tubuh terendam air didalam parit Asrama Rusunawa Kelurahan Yabansai Distrik Heram, Kamis (24/12/2020) pagi pukul 09.00 Wit.

Kapolresta Jayapura Kota AKBP Gustav R. Urbinas, SH., S.IK.,M.Pd melalui Kapolsek Abepura AKP Clief G. Philipus Duwith, SE, S.IK mengatakan, penyebab kematian korban dalam penyelidikan dan penanganan unit reskrim polsek Abepura serta pihaknya telah memintai beberapa keterangan saksi.

“Jadi dari hasil pemeriksaan di TKP, jazad korban mengeluarkan darah dibagian hidung dan saat ini jenazah sudah di evakuasi ke RS Bhayangkara,” ungkapnya.

AKP Clief menjelaskan, korban pertama kali ditemukan oleh saksi yang merupakan penghuni Asrama Rusunawa yang saat itu hendak ke kamarnya dilantai dua dan melihat didalam parit seperti ada wajah orang.

Melihat hal tersebut kata Kapolsek, saksi turun untuk memastikan, setelah dicek wajah tersebut merupakan sesosok mayat didalam parit dengan posisi tenggelam dan terlentang diatas permukaan.

“Atas temuan itu, saksi memberitahu rekan-rekannya selanjutnya menghubungi Purek III Uncen melalui via Telepon dan melapor ke Kantor Polisi Terdekat,” ujarnya.

Dia juga menghimbau kepada masyarakat kota Jayapura, apabila ada sanak keluarganya yang hilang maupun belum pulang bisa mengecek ke RS Bhayangkara untuk memastikan apakah korban adalah keluarganya atau bukan, “imbau Kapolsek.

Adapun ciri-ciri korban diantaranya menggunakan kaos baju loreng, celana panjang hintam dan masyarakat pegunungan,” pungkasnya.

(TP-01)