DPRP Wacanakan Bentuk Pansus Selesaikan Kasus Molotov Jubi

Jayapura,Teraspapua.com – DPR Papua dalam hal ini Komisi I Bidang Pemerintahan, Hukum dan HAM akan membentuk Panitia Khusus (Pansus) untuk menyelesaikan kasus Bom Molotov di kantor Jubi.

Ketua Komisi I DPR Papua, Tan Wie Long menjelaskan esensi dari tim Pansus itu harus di sepakati bersama. Dan kami akan sampaikan ke Pimpinan.

Tetap sebelum masuk ke tahap perencanaan pembentukan pansus itu, kami dalam waktu dekat akan menjadwalkan ulang pertemuan dengan pihak Polda Papua, Kodam XVII Cenderawasih, dan juga teman – teman dari kantor Redaksi Jubi dan aliansinya.

Apa yang menjadi persoalan yang di alami oleh teman Jurnalis Jubi, lewat pertemuan itu bisa didengar semua pihak. Setalah itu barulah kita membuat tim Pansus.

Kapoksahli Pangdam XVII Cenderawasih, Brigjen TNI Ahmad Fauzi mengatakan, pihaknya sangat setuju. Dimana DPR Papua akan bentuk Pansus, untuk mengungkap kasus ini.

“Harapan kami, kedepan kita akan ketemu dengan pihak Polda, pihak teman – teman jurnalis Jubi dan juga DPR dalam hal ini Komisi I untuk mencari solusi menyelesaikan masalah ini,” pungkasnya.