Jayapura,Teraspapua.com – Tugas kepemimpinan baik di eksekutif maupun lembaga DPRD , merupakan sebuah amanah mulia yang menuntut tanggung jawab yang tinggi dan harus senantiasa dijaga dan ditingkatkan seoptimal mungkin.
Banyak keberhasilan yang telah diraih pemerintah kota Jayapura ,berkat kerja keras dan dukungan yang kuat dari pimpinan dan seluruh anggota DPRD periode 2014-2019.
Semangat kebersamaan dan kekeluargaan yang telah lama kita bangun tersebut harus diperkuat sebagai energi potensial untuk terus mendorong pertumbuhan pembangunan di berbagai sektor demi terwujudnya kesejahteraan masyarakat ” Ujar Walikota Jayapura.Dr.Benhur Tomi Mano.MM,saat menyampaikan pidato pada rapat paripurna istimewa DPRD kota Jayapura dengan agenda upacara peresmian pimpinan DPR periode 2019-2024,Senin ( 18/11/2019).
“ Dengan telah diresmikan pimpinan DPRD kota Jayapura periode 2019-2024 maka Sejak hari ini dimulai mengemban tugas kepemimpinan di lembaga yang terhormat ini ” Ucapnya.
Dikatakan juga,walau tugas sebagai pimpinan DPRD bukan hal mudah tentu saja terdapat persoalan – persoalan masyarakat yang perlu direspon secara arif dan bijaksana .
Perbedaan sikap yang kadang-kadang mewarnai proses penyelenggaraan tugas dan fungsi Dewan , harus dipandang semata-mata sebagai sebuah dinamika dalam koridor demokrasi yang sehat dan proposional ” Kata BTM.
Untuk itu harus mengedepankan kepentingan masyarakat dan kepentingan bersama, tanpa melihat latar belakang kepentingan golongan atau partai.
Lanjut BTM, masih ada di depan banyak tugas dan tanggung jawab bersama yang sedang menanti, untuk dituntaskan bersama antara pihak legislatif maupun eksekutif.
Untuk itu Walikota minta segera setelah diresmikan diharapkan Pimpinan dan segenap anggota DPRD kota Jayapura dapat menetapkan alat-alat kelengkapan dewan.
Hal ini dalam rangka pelaksanaan tugas dan fungsi kedewanan dan bersama pemerintah, menyelesaikan tugas-tugas strategis di penghujung tahun 2019.
Di penghujung pidato orang nomor satu di ibu kota Provinsi Papua itu menyampaikan terima kasih dan penghargaan kepada Gubernur Papua, ketua pengadilan negeri kelas 1A Jayapura ,mantan pimpinan sementara DPRD kota Jayapura Yuli Rahman.
Kemudian pimpinan partai politik ketua KPU dan Bawaslu unsur forkopimda serta para media cetak dan elektronik.
(Let/Rick)