Jayapura,Teraspapua.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Papua telah menerima berkas pendaftaran dua pasangan calon kepala daerah, Gubernur dan Wakil Gubernur yang akan mengikuti pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024.
Kedua pasangan calon yang mendaftar adalah pasangan Mathius D Fakhiri – Aryoko Rumaropen (MARI – YO), yang dinyatakan diterima karena sudah melengkapi persyaratan yang ada, dan pasangan MARI – YO di dukung oleh 16 Partai Politik.
Usai pemeriksaan Ketua KPU Provinsi Papua Steve Dumbon menyerahkan berkas dan juga surat pengantar untuk pemeriksaan kesehatan kepada pasangan MARI – YO, di kantor KPU setempat, Kamis (29/8/2024).
“Semua proses pendaftaran kami berjalan baik, dimana berkas dari kami berdua dinyatakan memenuhi syarat oleh KPU Provinsi Papua,” ujar calon Gubernur Papua, Mathius D Fakhiri, kepada awak media saat sesi jumpa perss.
Kata Fakhiri, surat tanda terima berita acara serta pengantar untuk pemeriksaan kesehatan telah kami terima. Besok kami akan lakukan pemeriksaan kesehatan.
Dirinya pun berharap, proses Pemilu termaksud dapat berjalan dengan secara fer.
“Mari kita menjaga keamanan dan ketertiban di tanah Papua dan jangan saling menyingung atau apapun. Saya dengan pasangan saya tetap menjaga perdamaian dan kedamaian serta netralitas dalam Pilkada Gubernur Papua,” pungkasnya.