Soal Asupan Makanan Yang Dikeluhkan Atlet, Ketua Sub PB PON Kota Jayapura Akan Panggil Penanggung Jawab Kontingen Maluku

Jayapura,Teraspapua.com – Untuk menjaga nama baik kota Jayapura sebagai salah satu kluster penyelenggra Pekan Olahraha Nasional (PON ) XX, ketua Sub PB PON kota Jayapura, Dr. Benhur Tomi Mano, MM  yang juga selaku Wali Kota Jayapura itu akan memanggail penanggung jawab kontingen Maluku.

Pernyataan itu, disampaikan oleh Benhur saat memberikan sambutan pada simulasi distribusi konsumsi ke tiap Cabor di kota Jayapura, Senin (20/9).

banner 325x300banner 325x300

Dirinya menegaskan, penanggung jawab kontingen Maluku akan diminta klarifikasi soal pemberitaan asupan makanan yang dikeluhkan oleh salah satu atlet Dayung Maluku La Memo.

La Memo mengeluh soal asupan makanan saat latihan menjelang Pekan Olahraga Nasional (PON) Papua 3-10 Oktober mendatang.

Ia mengatakan atlet Dayung hanya diberikan jatah makan siang nasi kotak dan malam makanan siap saji selama di Teluk Youtefa Kota Jayapura.

“Jumlah atlet Dayung 8 orang, siang makan nasi kotak, malam makanan siap saji,” katanya seperti dikutib dari CNN Indonesia.

Terkait itu, Benhur Tomi Mano akan meminta klarifikasi dari penanggung jawab kontingen Maluku.

“Kita akan panggil, supaya mempertanggung jawabkan apa yang disampaikan,” kembali tegas Benhur.

Pada kesempatan itu, Benhur mempertegas konsumsi yang saat ini ditangani oleh PB PON XX yang telah dilelang beberap bulan lalu.

“Jangan membuat pembohongan publik, kalau betul begitu, akan menjadi bahan pertimbangan kami,” tandasnya.

(Vmt)