Jayapura, Teraspapua.com – Kegiatan akhir semester sudah selesai dilakukan disemua satuan-satuan Pendidikan, baik di jenjang PAUD, SD, SMP dan SMA/SMK.
Dengan demikian, sekolah-sekolah juga telah memasuki libur Natal dan Tahun Baru, sesuai dengan kalender nasional dan dan aktivitas kegiatan pemerintah daerah.
Demikian disampaikan Plt. Kadis Pendidikan dan Kebudayaan kota Jayapura, Abdul Majid, kepada awak media di Jayapura, Rabu (20/12/2023).
Abdul Majid mengatakan, libur pendidikan mengikuti kegiatan aktivitas pemerintah kota Jayapura, yang dimulai dari tanggal 21 Desember 2023.
Lanjut dia, libur sekolah akan berakhir dan siswa akan masuk kembali untuk mengikuti proses belajar mengajar seperti biasa, pada tanggal 3 Januari 2024.
Dirinya berharap, libur panjang ini bisa dimanfaatkan untuk kegiatan-kegiatan positif, khususnya kegiatan penguatan karakter.
“Saya berharap, libur ini bisa dimanfaatkan untuk kegiatan-kegiatan positif penguatan karakter, melalui ibadah Natal. Sehingga penguatan karakter itu menjadi niscaya di kota Jayapura.” Tandasnya.
Untuk memastikan sekolah-sekolah di daerah-daerah terpencil bisa melakukan aktivitas proses belajar mengajar sesuai dengan yang ditentukan oleh pemerintah kota, Abdul Majid mengatakan, pemerintah kota memiliki beberapa perangkat resources dan pengawas di satuan pendidikan di semua jenjang.
“Dan pembagian jam tugas pembinaan, juga sudah dibagi melalui SK Kepala Dinas. Saya berharap pengawas-pengawas Pembina Sekolah, bisa melakukan aktivitasnya dengan baik.” Pungkas Abdul Majid.
(elo)