Jayapura,Teraspapua.com – Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Papua memberikan bantuan alat pelindung diri (APD) kepada RSUD Kwaingga Kabupaten Keerom. Untuk diketahui sebelumnya DPR Papua telah memberikan bantuan APD di dua Rumah Sakit yakni RSUD Youware dan RS Dian Harapan.
Bantuan APD di RSUD Kwangga diserahkan langsung oleh Wakil Ketua III DPR Papua Yulianus Rumbairussy,S.Sos.,MM dan diterima Bupati Keerom MUH Markum Rabu (23/04/2020).
Bantuan yang diberikan ini sebagai bentuk kepedulian DPR Papua terhadap tim medis yang berada di garda terdepan menangani pasien covid-19 ungkap Wakil Ketua III DPR Papua Yulianus Rumbairussy,S.Sos.,MM
“Memang bantuan kami ini tidak seberapa,lanjut Rumbairussy namun ini aksi nyata kami (DPR Papua) terhadap tenaga medis yang sudah mengorbankan nyawa, meninggalkan keluarga untuk menangani pasien Covid-19 di Keerom,” jelasnya
Rumbairussy berharap, bantuan yang diberikan DPR Papua dapat membantu aktivitas tim medis dalam menangani pasien covid-19 di Kabupaten Keerom.
“Tim medis RSUD Kwaingga tetap semangat dan jaga kesehatan,”tukasnya.
Ditempat yang sama Ketua Gugus Tugas Covid-19 Keerom Muhammad Markum menyampaikan terimakasih atas bantuan dan dukungan DPR Papua untuk RSUD Kwaingga.
“Kami sangat bangga mendapatkan bantuan dan dukungan dari DPR Papua,” ucap pria yang juga menjabat sebagai Bupati Keerom ini.
Menurut Markum, saat ini APD di RSUD Kwaingga berjumlah 1100 unit. Jumlah itu bisa memenuhi kebutuhan selama satu bulan kedepan.
“Mungkin keterbatasan kami juga di ruang isolasi. Saat ini kami gunakan laboratorium lingkungan hidup. Bisa menampung 10 pasien,” tukas Makrum.
Direktur RSUD Kwaingga dr.B Ekasoeci M.M.Kes mengatakan, bantuan ini sebagai bentuk perhatian yang sangat besar kepada tenaga kesehatan yang menjadi garda terdepan dalam penangulangan covid-19.
“Bantuan yang diberikan ini akan kami manfaatkan di ruang isolasi, UGD, ruang polik serta ruang perawatan lainnya. Sehingga dalam kesiapsiagaan kami alat ini menjadi senjata pelindung diri terhadap infeksi virus tersebut,” pungkasnya.
APD yang diberikan DPR Papua berupa, baju hazmat 70 unit, face shield 40 unit, sarung tangan tebal 50 pasang, masker N95 25 unit, sarung tangan safeguard 1000 unit, sensi nurse caps 100 unit, shoes cover 100 unit, sepatu APD 30 pasang, gate disenfektan 1 unit.
(Matu).