Jayapura,Teraspapua.com – Bupati Yahukimo Didimus Yahuli, menegaskan tidak ada bencana kelaparan yang menyebabkan kematian di Distrik Amuma.
“Terkait dengan kondisi di Distrik Amuma tidak ada bencana kelaparan maupun kematian massal di Distrik Amuma. Pemerintah Kabupaten Yahukimo yang dipimpin langsung Kepala Dinas Sosial dan dr. Leo dari Dinas Kesehatan turun langsung ke Distrik Amuma untuk mengkonfirmasi kejadian sebagaimana laporan kepala distrik yang disampaikan lewat media,” ujarnya dalam rilis yang diterima media ini, Kamis (26/10/2023).
Dijelaskan Yahuli, data yang diperoleh tim di Distrik Amuma, tidak ada bencana kelaparan yang menyebabkan kematian massal dalam waktu dan tempat yang sama.
Dalam rentan waktu Februari hingga Oktober 2023, jumlah kematian di Distrik Amuma sebanyak 22 orang yang terdiri dari 11 orang dewasa termasuk 4 lansia dan 11 anak-anak.
Berdasarkan data tersebut, pemerintah memastikan bahwa kematian di Distrik Amuma tidak dilatarbelakangi dari banyak keluhan, mulai dari sakit malaria, ispa hingga penyakit tua ( sudah lansia). Demikian juga kematian anak tidak terjadi dalam satu waktu yang sama maupun satu lokasi, melainkan dalam rentan waktu berbeda di desa yang berbeda-beda pula, rincinya.
Lebih lanjut kata Yahuli, pemerintah tidak membantah bahwa saat ini di Distrik Amuma mengalami kondisi kekurangan pangan, yang salah satu penyebabnya karena kondisi cuaca. Sebagai bentuk penanganan awal, pemerintah daerah telah mengirimkan beras, menyusul bantuan-bantuan lainnya berupa bahan makanan, sembako hingga obat -obatan.
“Pemerintah daerah berharap, situasi dan kondisi Amuma saat ini dapat disampaikan dengan baik sesuai kondisi terkini, sehingga tidak berbuntut pada penyampaian informasi yang tidak sesuai dan menyebabkan reaksi berlebihan,” imbuhnya.
Menyangkut kondisi wilayahnya Kepala Distrik dan Kepala Puskesmas Amuma menyampaikan langsung kepada Bupati, Wakil Bupati maupun Sekda terkait kondisi wilayahnya Apalagi selama ini komunikasi dan koordinasi antara Pemerintah Kabupaten dan Distrik berjalan sangat baik.