Jayapura, Teraspapua.com – Wali Kota Jayapura, Abisai Rollo (ABR) menghadiri ibadah syukur HUT YPK di tanah Papua yang ke-63 tahun yang dilaksanakan di Hotel Horison Padang Bulan, Sabtu (8/3/2025).
Abisai Rollo juga merupakan alumni STM Kristen Tomohon Manado, Sulawesi Utara milik Yayasan Pendidikan Kristen setempat. Sehingga tentu dirinya peduli dengan sekolah YPK yang ada di Kota Jayapura, Papua.
“Hari ini tanggal 8 Maret 2025 adalah momentum HUT YPK di tanah Papua yang ke- 63 Tahun. Joni Y. Betaubun adalah Ketua BP YPK di tanah Papua, mantan anggota DPR Kota Jayapura dan sekarang menjadi anggota DPR Papua,” kata ABR kepada sejumlah awak media usai ibadah syukur.
Dikatakan, sejak 1962 sampai 8 Maret 2025, YPK genap berusia 63 tahun, kedewasaan YPK di tanah Papua yang telah melahirkan putera-puteri Papua sebagai pejabat.
Ada yang sudah pensiun, bahkan ada yang sudah di panggil Tuhan, tapi masih ada generasi yang berlanjut untuk memperhatikan YPK di tanah Papua supaya terus berkembang dengan baik.
“Anak-anak pun sekolah dengan baik dan mejadi pintar, mereka akan menjadi generasi penerus untuk membangun tanah Papua lebih khusus di daerah provinsi Papua, lebih khusus lagi Kabupaten dan Kota,” ujarnya.
Sehingga kata ABR, di hari ulang tahun yang ke-63 ini, saya berharap bahwa YPK tetap sukses supaya anak-anak kita juga bersekolah dengan baik.
Sebagai walikota Jayapura dan juga saya sebagai Ondoafi Kampung Skouw Yambe, Port Numbay ABR terpanggil untuk membantu YPK di tanah Papua.
“Jadi sebagai Ondoafi, saya memberikan sumbangan Rp50 juta dari kemampuan keuangan Ondo, kemudian sebagai Wali Kota saya juga memberikan Rp100 juta,” ungkapnya.
Semoga YPK terus berkipra dengan baik di atas tanah Papua, anak-anak sekolah dengan baik, seraya berjanji jika ada sekolah-sekolah YPK yang rusak, maka perlu dibantu. Supaya anak-anak juga menerimah pendidikan dengan baik.
Pada kesempatan itu ABR mengkisahkan pernah bersekolah di SD Inpres Skouw dan lulus tahun 1983, kemudian lanjut di SMP Negeri 2 Abe Pantai lulus tahun 1986.
Kemudia masuk STM 80 Kotaraja, naik kelas 2 tahun 1987, pindah ke STM Kristen Tomohon Manado Yang jugasekolah YPK milik Gereja Injil Masehi Minahasa.
Disinggung soal guru-guru YPK maupun sekolah swasta lain yang lolos P3K dan di pindahkan ke sekolah Negeri, ABR juga akui jika aturan memungkinkan untuk mereka dikembalikan ke sekolah asal, maka kita akan bantu YPK, tapi juga sekolah swasta lain.
“Jadi kita bantu semua sekolah swasta, baik itu YPK, Muhammadiyah, YPPK semua guru yang dipindahkan ke sekolah negeri, kita alihkan kembali, supaya tingkat pendidikan akan lebih baik,” tandasnya.
Sementara Pj Gubernur Papua, Ramses Limbong dalam sambutan tertulis yang dibacakan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Kampung dan Adat, Max Olua mengatakan, YPK di
tanah papua telah memberikan kontribusi yang sangat signifikan bagi pembangunan Papua, dalam pembangunan karakter dan membentuk karakter anak-anak bangsa.
“Tema kita hari ini menekankan pentingnya kasih Kristus, sebagai landasan dalam setiap langkah kita. Kasih Kristus harus menjadi penggerak dalam setiap usaha kita
untuk mewujudkan pendidikan yang bermutu dan berkarakter kristus,” ujarnya.
Ini berarti harus kita kedepankan dan bekerja sama secara harmonis dan sehat dalam melayani Tuhan di tengah keberagaman suku dan budaya di Papua. Kika juga harus
menjadi contoh nyata dalam mempersatukan masyarakat melalui pendidikan guna mewujudkan pendidikan yang bermutu.
Dikatakan, pendidikan yang bermutu dan berkarakter Kristus bukan hanya sekedar mencetak siswa-siswa yang cerdas secara akademik, tetapi juga membentuk pribadi yang
beriman dan bertanggung jawab.
“Marilah kita semua dengan semangat kasih Kristus terus berjuang untuk mewujudkan pendidikan yang bermutu dan berkarakter, semoga YPK semakin jaya dan terus
berkontribusi bagi kemajuan Papua,” tukasnya.
(Har)