Jayapura, Teraspapua.com – Hari ini Kota Jayapura, Provinsi Papua memperingati hari jadinya yang ke-115 tahun. Ditandai dengan digelarnya upacara oleh Pemerintah Kota Jayapura bertempat di lapangan Herman Rollo Koya Timur, Distrik Muara Tami, Kota Jayapura, Papua , Jumat (7/3/2025).
HUT kali ini mengusung tema ”Membangun Kota Jayapura Dengan Kesehatian” Momen ini juga sekaligus menegaskan ibu kota provinsi di ujung timur Indonesia ini sebagai kota tertua di Tanah Papua.
Berdiri sejak 115 tahun yang lampau, negeri berjuluk Port Numbay ini mengalami beberapa kali perubahan nama mulai dari Holandia, Kotabaru, Sukarnopura, dan Jayapura hingga saat ini.
Begitu pula dengan pergantian tampuk kepemimpinan yang secara bergilir mulai dari pejabat yang nota bene bukan anak asli hingga akhirnya dipegang putra asli Port Numbay, Benhur Tomi Mano, asal Kampung Tobati selama dua periode.
Rakyat kemudian memberikan kepercayaan kepada Abisai Rollo putera asli Kampung Skow Yambe sebagai Wali Kota Jayapura di damping Wakilnya putra Sulawesi Selatan, Rustan Saru yang dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto di Istana Negara Jakarta pada tanggal 20 Februari 2025 lalu.
Di 1910 lalu, sesuai sejarah singkat kota ini, kala itu Kapten Inf. F. J. P. Sacshe berpidato dalam bahasa Belanda dan dilanjutkan dalam bahasa Melayu dengan penuh semangat dan memberikan komando.
“Dengan nama ratu, naikkan bendera, dan semoga dengan perlindungan Tuhan tidak akan diturunkan sepanjang masa!”
Sebuah pernyataan yang menggambarkan keyakinan besar akan Kota Jayapura yang terbukti tetap berdiri hingga kini dan menjadi ibu kota Provinsi Papua.
“Olehnya itu, setiap tahun pemerintah setempat menggelar upacara untuk memperingati itu,” demikian sejarah singkat yang dibacakan secara bergantian oleh Kepala Dinas
Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan KB Kota Jayapura Beti A. Puy dan Kabag Kesra Setda Kota Jayapura, Alberto F. Itaar.
Wali Kota Abisai Rollo dalam pidato singkatnya mengajak seluruh masyarakat kota Jayapura untuk sejenak mengenang kembali bagaimana kota Jayapura tempo dulu yang memulai perjalanan panjang, hingga mencapai 1 abad lebih atau ke-115 tahun.
Sebuah usia perjalanan peradaban yang cukup panjang dan cukup, dewasa hingga memasuki era modern dan milenial saat ini, dalam mengarungi arus globalisasi dan tuntutan pembangunan yang kompleks serta perkembangan kota yang semakin maju dan modern.
“Sejak dilantik pada tanggal 20 Februari 2025 oleh Presiden Prabowo Subianto di Istana Negara Jakarta sebagai Wali Kota Jayapura. Saya bersama Wakil Wali Kota, Rustan Saru telah berkomitmen untuk meneruskan dan meningkatkan penyelenggaraan pemerintahan, pembangunan dan pembinaan kemasyarakatan,” jelasnya.
Dengan mempertahankan yang sudah dicapai, meningkatkan yang masih rendah, memperbaiki yang masih kurang serta berinovasi yang belum pernah ada sebelumnya, yang dilaksanakan secara kolaborasi dan bersinergi bersama seluruh stakeholder dan komponen masyarakat kota Jayapura.
Dikatakan, dalam semangat kolaborasi dan sinergi itulah pada momentum perayaan hari ulang tahun kota Jayapura yang ke-115 tahun 2025 ini, saya mengajak kita semua sebagai warga masyarakat kota Jayapura, untuk kita bersama-sama bersinergi dalam mendukung program kerja kami 5 tahun ke depan, sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Jayapura.
“Dengan berlandaskan visi besar Wali Kota dan Wakil Wali Kota Jayapura yaitu terwujudnya kota Jayapura sebagai Kota jasa yang berbudaya, religious, maju, mandiri dan sejahtera menuju Jayapura emas,” ungkapnya.
Tentunya lanjut Abisai Rollo, visi dan misi kami untuk 2025-2030 akan diimplementasikan dalam agenda prioritas dan program kerja selama 5 tahun mendatang.
“Saya selaku Wali Kota bersama Wakil Wali Kota tentunya berharap dalam pemerintahan yang akan kami berdua pimpin, bisa mendapat dukungan dan doa dari semua elemen masyarakat yang ada di kota Jayapura,” lugasnya.
Kontesitasi politik telah selesai, kini saatnya kita semua bergandengan tangan untuk bersama-sama membangun negeri matahari terbit Port Numbay.
“Dengan kebersamaan kita semua sebagai warga masyarakat kota Jayapura, tentunya akan memberikan dampak yang sangat positif bagi pembangunan di kota Jayapura,” pungkasnya.
(Har)