Tanam 1000 Pohon,Wali Kota Jayapura Akui Warga Gorontalo Dukung Program Pemkot

Wali kota Jayapura.Dr.Benhur Tomi Mano.MM,saat mengawali penanaman bibit pohon,didampingi Dansatgas Perbatasan 731 Gorontalo.Letkol Inf Dony Gredinand dan Ketua DPD KKIG Provinsi Papua.DR.Merlan S.Uloli.SE.MM

Jayapura,Teraspapua.com – Dalam rangka memperingati  hari Patriotik 23 januari 2020 ke – 78. Kerukunan Keluarga Indonesia Gorontalo  ( KKIG ) Papua ,bekerja sama dengan Satgas Pengamanan Perbatasan (Pamtas)  Yonif 713 Satyatama Gorontalo, melakukan penanaman 1000 pohon diruas jalan  Skow-Wutung RI-PNG,Sabtu (25/1.2020).

Pantauan media ini penanamn pohon diawali dengan penyerahan bibit pohon oleh Wali kota Jayapura.Dr.Benhur Tomi Mano.MM di dampingi Dansatgas 713/Satyatama Gorontalo.Ketua DPD KKIG Provinsi Papua.DR.Merlan S.Uloli.SE.MM.

banner 325x300

Saat menyampaikan sambutan Wali kota Jayapura.Dr.Benhur Tomi Mano.MM,mengaku sumbangsih serta peran warga Gorontalo cukup besar.

Bahkan  wujut nyata itu dibuktikan,saat penanaman pohon 1000 pohon,dalam mendukung program pemerintah kota ,guna menciptakan kota Jayapura yang hijau bersih dan indah “ Ujar BTM.

Menurutnya,pohon yang ditanam hari ini mempunyai hasil bagi orang banyak.Tugas kita sebagai manusia adalah memelihara dan melestarikan alam yang diciptakan Tuhan ini “jelasnya.

Menurutnya wilayah Muara Tami merupakan daerah yang sangat subur, sehingga Satgas Perbatasan RI PNG ini melakukan penanaman pohon bersama KKIG.kiranya menjadi sesuatu yang bermanfaat bagi pegunjung perbatasan.

Bagi warga Gorontalo yang di kota Jayapura, BTM minta untuk tidak buang sampah sembarangan,kebersihan adalah bagian dari iman “jelasnya.

Wali Kota juga mengajak warga Gorontalo ,untuk menjaga laut dan kali dan Jangan dijadikan sebagai tempat sampah.

Dansatgas Perbatasan 731 Gorontalo.Letkol Inf Dony Gredinand juga mengatakan tidak ada kehidupan yang lebih nyaman selain menghirup udara yang segar,semuanya mulai dari pohon.

” Kami dari Satgas siap membantu dan mendukung program Wali Kota Jayapura, terutama program di wilayah perbatasan “ungkapnya.

Pihanya akan siap apakah mendukung baik itu pembangunan infrastruktur, ekonomi kerakyatan dan jika ada masyarakat yang mengalami kesulitan maupun kendala kami akan menjembatani “kata Dony.

Sementara itu ,Ketua DPD KKIG Provinsi Papua.DR.Merlan S.Uloli.SE.MM.mengakui kegiatan ini merupakan kerjasama kolaborasi antara Dansatgas perbatasan dengan KKIG.

Kegiatan ini kata Merlan,merupakan kontribusi dari kerukunan ini,dalam rangka menjaga dan melestarikan lingkungan yang selaras dengan program pemerintah kota Jayapura “ujarnya.

Lanjut dijelaskan bukan pohon saja yang ditanam , namun juga menghasilkan buah yang tentu akan bermanfaat 10 atau 20 tahun kedepan.

 “ Jadi pohon yang kami tanam yaitu, mangga ,duren, kelengkeng juga pohon pinang ,oleh kerukunan yang kerapkali mendukung program pemerintah kota ini “urainya.

Kita berharap 1000 pohon yang ditanam ini bisa tumbuh dan saatnya bisa berbuah, sehingga orang yang berkunjung ke wilayah perbatasan bisa menikmatinya.

Ini adalah satu kepedulian kami untuk ikut berkontribusi dalam menjaga lingkungan terhadap apa yang menjadi program pemerintah kota Jayapur “jelas Merlan.

Selain itu kata merlan penanaman pohon ini tentu merupakan puncak dari seluruh rangkaian kegiatan memperingati perjuangan Nani Wartabone atau yang sering dikenal dengan hari Patriotik 23 Januari 2020.

Ketua KKG yang juga kepala dinas kependudukan dan pencatatan sipil kota Jayapura ini juga berharap agar kolaborasi Ini bukan saja pada penanaman pohon saja ,namun pada program-program lainnya yang akan dicetus nanti “pungkasnya.

(Let).