Jelang Natal-Tahun Baru, Polres Supiori Musnahkan Ratusan Botol Miras

Kapolre Supiori AKBP I Made Budi Darma, SE saat memusnahkan miras

Supiori,Teraspapua.com – Polres Supiori memusnahkan ratusan botol minuman keras (miras). Hasil operasi lilin  jelang natal dan tahun baru, bertempat di halaman apel Mapolres setempat, Kamis (19/12/2019).

Kapolre Supiori AKBP I Made Budi Darma, SE mengatakan pemusnahan miras hasil operasi yang ditingkatkan jelang Natal   dan tahun baru, sebagai simbol komitmen Supiori tanpa miras.

Untuk itu Kapolres mengajak masyarakat agar tidak lagi mengkonsumsi miras,karena  disamping mengganggu kesehatan juga merupakan sumber gangguan Kamtibmas dan kekacauan di daerah ini “jelasnya.

Dia berjanji akan meningkatkan operasi pambatasan peredaran miras di kabupaten ini, namun tanpa dukungan dan kesadaran masyarakat akan mengalami hambatan.

Kita sama – sama mengetahui bahwa sumber gangguan keamanan hampir 100 % diawali konsumsi miras, bahkan kita mempunyai harapan dan keinginan daerah ini aman,.

Turut hadir dalam acara pemusnahan antara lain Pabung Mayor Inf Jhon Wakman, Kadistrik Supiori Timur, Kadis perhubungan, Dan Ramil Supiori Utara, pendeta gereja diaspora, satpol PP, SAR Supiori, tokoh masyarakat, pemilik miras dan seluruh anggota Polres Supiori.

(redaksi)