Jayapura, Teraspapua.com – Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, menganugerahkan Medali dan Penghargaan kehormatan bertajuk “Leit Star” kepada enam tokoh senior partai yang dinilai berjasa dan memberikan kontribusi besar bagi PDI Perjuangan. Salah satu penerima penghargaan tersebut adalah Ketua Bidang Kehormatan DPP PDI Perjuangan, Komarudin Watubun.
Selain Komarudin Watubun, penghargaan serupa juga diberikan kepada Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Kesehatan, dr. Ribka Tjiptaning Proletariyanti, Ketua DPD PDI Perjuangan Nusa Tenggara Barat, Rahmat Hidayat; Ketua DPD PDI Perjuangan DKI Jakarta, Adi Wijaya; mantan Wali Kota Surakarta, F.X. Hadi Rudyatmo; serta Bupati Gianyar, I Made Agus Mahayastra.
Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Megawati Soekarnoputri dalam rangkaian acara perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-53 PDI Perjuangan yang dirangkaikan dengan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) PDI Perjuangan, di Ancol, Jakarta, pada 10 Januari 2026.
Komarudin Watubun, yang akrab disapa Bung Komar, dikenal sebagai politisi senior yang berasal dari Indonesia Timur. Kiprahnya di PDI Perjuangan dinilai konsisten dan penuh dedikasi, baik dalam menjaga kehormatan partai maupun dalam memperjuangkan nilai-nilai ideologi partai di berbagai level.
Atas penghargaan tersebut, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kota Jayapura yang juga Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Jayapura, Edward Jimmy D. Rahail atau yang akrab disapa Jimi Rahail, menyampaikan ucapan selamat dan apresiasi kepada Komarudin Watubun.
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kota Jayapura (DPRK) tersebut menilai, penghargaan yang diberikan langsung oleh Ketua Umum PDI Perjuangan merupakan bentuk pengakuan atas dedikasi, loyalitas, serta konsistensi Komarudin Watubun dalam membesarkan dan menjaga nilai-nilai perjuangan PDI Perjuangan selama ini.
“Penghargaan yang diberikan oleh Ibu Megawati kepada Bapak Komarudin Watubun adalah bukti nyata bahwa kerja keras, pengabdian, dan loyalitas kepada partai tidak pernah luput dari perhatian pimpinan,” ujar Jimi Rahail, Rabu (13/1/2026).
Ia menambahkan, kontribusi Komarudin Watubun tidak hanya dirasakan di internal partai, tetapi juga memberikan dampak positif bagi para kader dan simpatisan PDI Perjuangan, khususnya di Tanah Papua. Menurutnya, Komarudin merupakan sosok kader senior yang selama ini konsisten memperjuangkan kepentingan rakyat serta menjaga marwah dan soliditas partai, baik di tingkat nasional maupun daerah.
“Oleh karena itu, penghargaan ini sangat layak diterima dan patut menjadi teladan bagi seluruh kader PDI Perjuangan,” tambahnya.
Jimi Rahail berharap, penghargaan tersebut dapat menjadi motivasi bagi seluruh kader PDI Perjuangan untuk terus bekerja, berjuang, dan mengabdi kepada masyarakat dengan menjunjung tinggi semangat gotong royong serta ideologi partai.
“Semoga penghargaan ini menjadi penyemangat bagi seluruh kader PDI Perjuangan, khususnya generasi muda, untuk terus berkontribusi positif bagi partai dan bangsa,” pungkasnya.
Penghargaan Leit Star PDI Perjuangan yang diberikan oleh Megawati Soekarnoputri kepada Komarudin Watubun dan tokoh-tokoh lainnya merupakan bentuk penghormatan atas jasa, pengabdian, serta komitmen mereka dalam membesarkan PDI Perjuangan dan menjaga soliditas partai di berbagai momentum penting perjalanan politik nasional.
















