DAERAH  

Kakwarda Papua Lantik Pengurus Mabicab dan Kwarcab 2601 Merauke

Prosesi pelantikan pengurus majelis pembimbing cabang (mabicab) dan kwartir cabang (kwarcab) Gerakan Pramuka 2601 Merauke

Merauke, Teraspapua.com – Ketua Kwartir Daerah (Kwarda) Gerakan Pramuka Papua, Kristhina L. Mano melantik pengurus majelis pembimbing cabang (Mabicab) dan kwartir cabang (kwarcab) Gerakan Pramuka 2601 Merauke periode 2019-2024 di auditorium kantor bupati Merauke, Sabtu (9/11/2019) sore.

Kamabicab diwakili Sekda Merauke, Drs. Daniel Pauta dan ketua Kwarcab 2601 Merauke kembali diduduki Vicky A. Imkotta, S.Sos, M.Si. wakil ketua I dijabat Petrus Ambarura, wakil ketua II dijabat Sri Mulyani, Wakil ketua III dijabat Victor Warayaan, sekretaris dijabat Christian Wallong dan wakil sekretaris dijabat Albertus Felubun.

banner 325x300

Dalam sambutannya, Kakwarda Papua, Kristhina L. Mano menuturkan, sampai saat ini pramuka masih dipercayakan bukan hanya di NKRI namun sampai dunia menjadi satu-satunya wadah pembentukan karakter, membangun generasi muda berkualitas.

“Atas nama kwarda Papua menyampaikan terimakasih telah mengabdikan diri di kepengurusan yang lalu dan selamat kepada pengurus yang baru dilantik,” ucapnya.

Kristhina mengapresiasi gerakan pramuka di Merauke yang sudah turut andil bersama pemerintah dan organisasi kemasyarakatan dalam membangun bumi Anim Ha.

 Turut juga menciptakan situasi kondisi aman, nyaman dan tentram. Berbeda dengan daerah lain di Papua yang baru-baru ini terjadi bentrokan”sambungnya.

Dalam pramuka juga ditanamkan sifat sosial, bagaimana hubungan manusia dengan Tuhan pencipta, dengan sesama dan dengan alam.

Dalam organisasi pramuka juga seluruh anggota diatur, dibatasi dengan dasa dharma dan trisatya.

“Mari bersama-sama Saya dan teman-teman membina generasi ke arah yang lebih baik,” ajaknya.

Dikesempatan yang sama, kamabicab, Drs. Daniel Pauta mengatakan, praja muda kirana merupakan salah satu organisasi yang tidak terkontaminasi oleh hal-hal bersifat politik.

“Pemda dan stakeholder memberikan dukungan penuh dalam kegiatan positif. Hari inj kita melantik mabicap dan pengurus cabang, mudah-mudahan apa yang kita lakukan disini akan memberikan manfaat bagi kita semua dan bangsa, negara khususnya masyarakat yang kita layani, Merauke,” lugasnya.

Dasa dharma dan trisatya menjadi panduan juga motivasi bagi pramuka Merauke di ujung timur Indonesia untuk bisa menunjukkan bahwa mampu memberikan kontribusi positif bagi negara.

“Kita junjung tinggi tekad, tujuan pramuka dengan melaksanakan pendidikan karakter, menanamkan cinta bangsa dan tanah air, hidup berbaur, mempertahankan suasana kondusif,” pungkas Pauta.

(Hida/Rick)