DAERAH  

Peduli Korban Banjir dan Tanah Longsor Kota Jayapura, GMKI Pontianak Gelar Aksi Penggalangan Dana

Foto bersama sebelum melakukan aksi penggalangan dana di kota studi Pontianak

Pontianak,Teraspapua.com – Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia GMKI kota studi Pontianak Kalimantan Barat menggelar aksi solidaritas, dalam rangka menggalang dana sekaligus open donasi untuk membantu korban banjir dan tanah longsor kota Jayapura.

Aksi ini digelar selama tiga hari, sejak Sabtu, 15 – 19 Januari di Pontianak, dan di dampingi Edowai Thinus, Koordinator Daerah GMKI Pontianak.

Koordinator Lapangan (Korlap) GMKI setempat, Pesmin Jikwa mengatakan, aksi kemanusiaan yang dilakukan ini, tentu untuk membantu korban banjir dan tanah longsor di kota Jayapura.

“Gabungan GMKI terdiri atas empat solid gerakan organisasi yang telah mengeluarkan surat imbauan kepada seluruh Koordinator Daerah se-kota studi Pontianak. Agar turut membantu dalam aksi kemanusiaan ini, di setiap wilayah kordinator daerah sekitarnya,” kata Pesmin Jikwa dalam keterangan tertulisnya kepada Teraspapua,com, Selasa (19/01).

Jikwa mengakui, aksi kemanusiaan GMKI tersebut dilakukan sebagai bentuk gotong – royong dalam membantu masyarakat yang sedang dirudung musibah di kota Jayapura.

“Saya berharap, kontribusi positif dari GMKI semacam ini bisa terus dilakukan. Dan setiap kordinator daerah sekitarnya bisa menjadi wadah kolaborasi antar mahasiswa se-kota Pontianak dalam gerakan-gerakan kemanusiaan semacam ini,” katanya.

Karena kata Natalis Pigai, yang lebih penting dari aksi ini kan kemanusiaan. “Jadi mahasiswa juga harus terlibat langsung dalam hal – hal seperti ini sesuai kapasitas yang mereka miliki,” imbuhnya.

Sementara itu, Edowai Amos selaku Korda GMKI salah satu mahasiswa Tanjung Pura mengucapkan terima kasih atas dedikasi Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia kota studi Pontianak yang turut membantu dalam penggalangan dana untuk korban akibat musibah banjir di kota Jayapura.

Foto bersama usai aksi penggalangan dana

“Saya selaku Korda GMKI Mengucapkan Terima kasih Kepada Seluruh Aliansi GMKI Pontianak yaitu, dari Gabungan Organisasi HIMAPA (Himpunan Mahasiswa Papua), PMKRI Sungai Raya Kabupaten Kuburaya Pontianak, FMN Front Mahasiswa Nasional Pontianak, KMK–UNTAN Komonitas Mahasiswa Katolik Untan, LELONG AMAL Pontianak,” ucapnya.

Semua yang telah bergabung bersama kami untuk mengadakan aksi penggalangan dana ini, tentu demi saudara/i kita yang terdampak bencana dan tanah longsor di kota Jayapura Papua.

Sementara dalam waktu yang sama, Korlap A. Gombo juga menegaskan, bahwa selama massa melakukan aksi harus mematuhi protokol kesehatan dimanapun saat kita turun dalam penggalangan dana agar bisa lancar selama kegiatan terus berlanjut selama tiga hari hingga selesai.

“Dengan ini, ketegasan korlap sangat dipatuhi oleh anggota massa aksi, maka untuk setting Prokes sangat tertip dan lancar sampai selesai,”tegasnya Gombo.

Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia GMKI kota studi Pontianak Kalimantan Barat dalam rangka galang dana untuk open donasi selama kegiatan berlangsung atas jeripayah terhitung nilai sebesar Rp. 4.600.00, 7000.

“ Dana ini, kami dari pengurus Himapa akan menyalurkan melalui Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia Cabang Jayapura Papua GMKI. Karena hasil jeripayah kita bersama untuk saudara/i kita yang terkena dampak bencana di kota Jayapura ”terangnya.

Mewakili Ketua Badan Pengurus Himpunan Mahasiswa Papua HIMAPA, Ben Murib, mengucapkan terimakasih atas parsitifasi dan kontribusi kawan-kawan dari empat organisai yang telah bergabung dalam aksi ini,”

(Hcristd)