Jayapura, Teraspapua.com – Gugus tugas Covid-19, Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Jayapura menggelar sosialisasi dan penyemprotan sekolah, dalam rangka pencegahan penyebaran Covid-19 di SMP Negeri 1 Jayapura, Rabu (29/9/2020).
Terpantau, Wakil Wali Kota Jayapura Ir. H. Rustan Saru, MM yang juga Ketua PMI Kota Jayapura, Ir. H. Rastan Saru, MM turun langsung dalam memberikan sosialisasi itu.
Pada kesempatan tersebut juga Rustan Saru mencanakan SMPN 1 sebagai sekolah wajib masker.
Rustan Saru berharap setelah kegiatan ini Kepala Sekolah, Dewan Guru, Ketua-ketua paguyuban bisa merubah pola pikir di masa pandemi Covid-19 ini.
“Kami berharap, sosialisasi tentang protokol kesehatan ini akan memberikan satu langkah positif demi keberlangsungan generasi kita di sekolah ini,”cetus Rustan Saru.
Untuk itu kepala sekolah, dewan guru juga didorong untuk bisa mentaati protokol kesehatan. Karena cuma dengan cara ini kita mampu menyelamatkan generasi kita.
Rustan Saru berharap, dengan kehadirannya akan menjadi langkah yang baik dan menjadi contoh bagi guru-guru, sehingga diharapkan di SMP Negeri 1 Jayapura ini tidak ada cluster baru, sembari mengingatkan untuk tetap waspada menjaga protokoler kesehatan.
“Covid-19 ini sangat berbahaya karena tidak nampak dan kelihatan, tapi sangat berbahaya saat menyerang manusia. Semua harus memahami hal ini sehingga jangan sampai virus ini menyerang diri kita dan keluarga kita,”kata Rustan.
Kami juga sangat sedih coronavirus mematikan ini membuat semu aktivitas kita terbatas bahkan tempat-tempat ibadah ditutup.
“Orang mau naik haji, umroh, wisata rohani pun tidak bisa dilakukan, ke gereja dan masjid juga tidak bisa,”ujarnya.
Dia juga mengatakan, pandemi Covid-19 ini sudah hampir 9 bulan menginfeksi Indonesia Papua dan khusus kota Jayapura.
Lebih lanjut dijelaskan, Palang Merah Indonesia hari ini juga melakukan sosialisas dan penyemprotan disinfektan di sekolah ini, tentu mencegah penyebaran virus di kota Jayapura,”kata Rustan.
Ditempat yang sama Kepsek, Purnama Sinaga S.Pd.,M.M.Pd mengaku bersyukur dan terima kasih karena Wakil Walikota Jayapura selaku ketua gugus tugas dan ketua PMI Kota Jayapura bisa hadir untuk memberikan sosialisasi tentang pencegahan virus Corona serta peresmian Lab Komputer dan penyerahan bantuan dari ketua paguyuban.
“Setelah sosialisasi ini kami berharap akan memberikan motivasi kepada teman-teman untuk lebih serius untuk menangani atau mencegah penyebaran virus Corona,” terangnya.
“Jadi wajib protokoler kesehatan, wajib masker”
Dia mengakui, sebelumnya kami kurang disiplin namun dengan sosialisasi ini kami berharap ada perubahan kebiasaan dari dewan guru, ketua – ketua paguyuban sekolah sehingga secara langsung akan berimbas kepada keluarga dan masyarakat.
Nantinya juga harapan dari pemerintah untuk kami sosialisasikan itu. sehingga dalam pertemuan dengan dewan guru maupun pertemuan dengan ketua – ketua paguyuban kami akan menyampaikan informasi itu ” pungkasnya.
(Ricko).