PAPUA  

Raih Juara Umum di Peparnas XVI, Gubernur Lukas Enembe Bangga Dengan Atlet Difabel Papua

Ketua Umum Panitia Besar Peparnas XVI Papua Lukas Enembe, SIP, MH yang juga Gubernur Papua bersama Presiden RI, Ir. Joko Widodo

Jayapura, Teraspapua.com – Ketua Umum Panitia Besar Peparnas XVI Papua Lukas Enembe, SIP, MH yang juga Gubernur Papua, mengaku bangga dengan para atlit papua yang mampu membuktikan slogan kita “ Torang Bisa Barang Apa Jadi ”

“Bukanlah cuma slogan. namun kalian tunjukkan dengan bukti sebagai juara umum,” tegas Lukas Enembe saat memberikan sambutan pada acara penutupan Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) XVI/2021 Papua di stadiona Mandala Kota Jayapura, Sabtu (13/11) malam.

Sementara bagi provinsi – provinsi yang belum berhasil menjadi juara umum, Gubernur ingatkan, bukan berarti kita mendapatkan kekalahan akan tetapi diwaktu waktu yang akan datang bisa mendapatkan hasil yang diharapkan.

Selaku tuan rumah sekaligus Ketua Umum Panitia Besar Peparnas XVI Papua dan juga Gubernur Papua, saya sangat bangga dan berterimakasih atas sportivitas yang telah ditunjukkan.

Gubernur dua periode itu mengingatkan kepada seluruh masyarakat Papua bahwa pemahaman kita terhadap saudara-saudara kita penyandang disabilitas, bukanlah merupakan kelemahan.

“Namun dari mereka, kita belajar untuk selalu mensyukuri karunia Tuhan sehingga posisi kita sama dengan teman-teman difabel karena menunjukkan hak-hak kesetaraan harus diperjuangkan,” ujar Gubernur.

Gubernur juga mengatakan, setelah selesainya PON XX dan Peparnas XVI papua tahun 2021, fasilitas olahraga yang sudah dibangun dengan megah dan berstandard internasional ini, haruslah dapat kita manfaatkan dengan maksimal dan wajib dipelihara dengan baik.

“Bapak Presiden RI, saya melaporkan bahwa kami akan menjadikan Papua sebagai provinsi olahraga untuk pelaksanaan event-event olahraga nasional maupun internasional,” kata Gubernur.

Pengalaman kami, sebagai tuan rumah PON XX dan Peparnas XVI yang kita sukseskan bersama , merupakan awal pembelajaran kami sebagai provinsi yang akan menjadi tujuan event olahraga nasional maupun internasional.

Bapak Presiden yang saya hormati dan saya banggakan, tidak ada gading yang tak retak. Kami selaku tuan rumah kami memohon maaf atas ketidaksempurnaan kami dalam pelaksanaan kegiatan PeparnasXVI,” tutup Gubernur Papua.

(Har)