Kampanye di Kabupaten Jayapura, BTM-YB Dengar Keluhan Para Pedagang di Pasar Pahara Sentani

Sentani, Teraspapua.com – Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Papua, Benhur Tomi Mano dan Yermias Bisai memulai  kampanye pada Pilkada Papua, sesuai tahapan dari KPU.

Duet BTM-YB ini mengawalinya dari Kabupaten Jayapura yang mempunyai sejarah melahirkan Kota Jayapura dan Kabupaten Keerom.

banner 325x300

“Hari ini kampanye perdana saya di Kabupaten Jayapura yang mempunyai sejarah, karena merupakan mama yang melahirkan kota Jayapura dan kabupaten Keerom,” kata BTM usai kampanye di Sentani, Kabupaten Jayapura, Senin (30/9/2024).

BTM mengakui mengikuti aturan-aturan yang telah ditetapkan oleh KPU, mulainya jam 09.00 Wit dan berakhir pada pukul 18.00 Wit, dalam kampanye tersebut ada beberapa agenda seperti blusukan ke pasa Pahara Sentani dan bertemu dengan para relawan BTM-YB.

Dikatakan, ada 98 Relawan BTM-YB di Kabupaten Jayapura . Kabupaten Jayapura terdiri dari 19 Distrik, 5 Kelurahan dan 139 Kampung.

“Saya melakukan blusukan di pasar Pahara, sambil belanja, melihat kondisi pasar, pedagang, sekaligus mendengar masalah- masalahyang disampaikan,” katanya.

Dikatakan BTM, para pedagang mengeluh tentang kebersihan pasar, tempat dan kondisi pasar, saya melihat antusias para pedagang di dalam pasar, karena pasar adalah tempat pertemuan penjual dan pembeli dari semua golongan suku ada dalam pasar itu.

Saya menyapa mereka, mendengar dan menggali apa masalah-masalah, semua keluhan saya telah dengar langsung dari pedagang-pedangan.

BTM janji akan meresponnya dalam program dan kegiatan, ditekankan jangan kita hanya turun ke lapangan dan tidak melanjutinnya,” pungkasnnya.

(Har)