Peningkatan Kinerja,PDAM Jayapura Raih 3 Penghargaan.

Direktur Utama (Dirut) PDAM Jayapura Entis Sutisna

Jayapura,Teraspapua.com – Selama 28 tahun melayani masyarakat di Kota maupun Kabupaten Jayapura dalam menyediakan dan menyalurkan air bersih kepada masyarakat.Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Jayapura dalam tahun ini mendapat 3 penghargaan.

Penghargaan itu ,merupakan salah satu kado manis kepada PDAM setempat di HUT ke-28 tahun yang jatuh tepatnya pada hari ini Senin (22/06/2020).

“ Ditahun tahun ini kami PDAM Jayapura memperoleh peningkatan kinerja dari beberapa beberapa pihak,atas peningkatan kinerja kami “ ungkap Direktur Utama (Dirut) PDAM Jayapura Entis Sutisna kepada sejumlah awak media Senin (22/06/2020).

Dijelaskan Entis,BPKP memberikan penghargaan kinerja kepada kami yaitu dari peningkatan yang awalnya cukup naik menjadi baik.

Kemudian,di tahun ini PDAM Jayapura memperoleh keutungan Rp2 Milyar,ini menjadi kebanggaan dan menjadi tantangan untuk PDAM semakin memberikan kontribusi kepada APBD Kabupaten maupun Kota “ terang Entis.

Selanjutnya penghargaan ketiga,dalam Top ajang BUMD award, kita memperoleh penghargaan 3 katagori yakni Top pembina Walikota dan Bupati menerima Award.kemudian institusi Top BUMD PDAM Jayapura, dan peningkatan untuk CIO terbaik memperoleh klasifikasi bitang 4.

Dirinya mengakui,ini satu kembanggaan tersendiri bagi kami PDAM Jayapura dimana tahun ini ada peningkatan,sebelumnya ditahun kemarin kami hanya mendapat 2 penghargaan.

Tetapi tahun ini kita mendapat award 3 penghargaan “pungkasnya.

(Matu)